Cara hapus get contact secara permanen akan membantu kamu agar tidak terdeteksi nama kontak yang kamu simpan di dalam kontak telepon. Dan pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat lagi seluruh kontak yang disimpan di kontak hp yang kita miliki.
Apa Itu GetContact?
Aplikasi Get Contact adalah sebuah aplikasi yang sangat bermanfaat untuk mengetahui sms atau telpon yang masuk berasal dari siapa. Karena dengan memanfaatkan aplikasi get contact nantinya kita bisa mengetahui nama kontak telepon orang yang sms atau telepon. Jadi kamu tidak penasaran lagi nomor asing yang menghubungimu.
GetConatct merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh developer aplikasi Getverify LDA. Aplikasi ini menjadi populer digunakan banyak orang untuk mengetahui identitas kontak yang tersimpan secara akurat. Tetapi untuk menggunakan aplikasi ini, pengguna harus mendaftar akun terlebih dahulu.
Saat ini aplikasi ini GetConatct telah terunduh sebanyak 100 juta lebih total unduhan di playstore. Karena semakin banyak penggunanya, membuat banyak pengguna lama ingin menguninstall aplikasi ini dengan berbagai alasan.
Selain aplikasi ini bisa digunakan untuk mengidentifikasi nomor hp, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk memblokir panggilan spam dari nomor yang tidak dikenal. Untuk melakukan identifikasi nomor hp, aplikasi ini akan menggunakan database menggunakan sistem crowdsourcing.
Crowsourcing adalah sistem yang akan mengumpulkan riwayat dari pengguna untuk memberikan detail identitas yang ada di kontak hp pengguna gunakan. Jadi artinya aplikasi getcontact akan meminta izin pengguna untuk mengakses kontak telepon.
Sehingga jika kamu sudah tidak ingin semua identitas kontak yang ada di hp kamu diakses oleh aplikasi getcontact. Maka kamu harus menghapus aplikasi getcontct dari hp kamu, lalu bagaimana cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat?
Bisakah Aplikasi Get Contact Dihapus Permanen?
Walaupun aplikasi Cet Contact memiliki fitur dan fungsi yang telah membantu banyak orang. Tetapi kenyataannya banyak orang yang telah memiliki akun di aplikasi Get Contact ingin menghapusnya. Beberapa alasan yang membuat banyak pengguna Get Contact ingin menghapusnya, seperti :
- Pengguna merasa terganggu akan masalah dengan privasi pengguna
- Ingin mengganti nomor hp dengan nomor hp baru
- Sudah tidak ingin menggunakan aplikasi GetContact
- Ingin mencoba menggunakan aplikasi lain yang mirip GetContact
- Ingin menghapus data akun yang telah dibuat di aplikasi GetContact
Apapun alasan kamu ingin menghapus getcontact tentunya kamu ingin mengetahui cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat. Dan untuk bisa menghapus getcontact kamu bisa menerapkannya dengan menggunakan beberapa metode.
Kamu bisa menonaktifkan akun sementara, metode lainnya bisa digunakan adalah menghapus akun getconnect. Tetapi jika kamu sudah berlangganan layanan GetConect Premium, maka kamu harus membatalkan layanan premium terlebih dahulu.
Baca juga : Cara Menggunakan Fake GPS Ubah Lokasi Mobile Legends
Cara Hapus Get Contact Sementara dan Permanent
Ada beberapa cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat dengan beberapa metode yang berbeda-beda. Untuk langkah-langkah cara menghapus aplikasi getcontact adalah sebagai berikut :
1. Hapus Akun GetContact Sementara
Jika kamu ingin menghapus akun GetContact hanya karena kamu ingin menggunakan aplikasi mirip getcontact lainnya. Maka menonaktifkan akun getcontact sementara bisa jadi pilihan yang tepat.
Sehingga ketika kamu ingin menggunakan aplikasi ini lagi, kamu masih bisa menggunakannya lagi dengan lebih mudah. Untuk langkah-langkah cara hapus get contact sementara adalah sebagai berikut :
- Pertama kamu buka aplikasi GetContact di hp kamu dan kamu harus lakukan login akun terlebih dahulu
- Selanjutnya kamu buka dan cari menu Lainnya
- Berikutnya kamu pilih menu Pengaturan Akun di aplikasi GetContact
- Langkah berikutnya kamu masuk ke menu Kelola Akun dan pilih lagi menu Bekukan Akun
- Selanjutnya kamu harus memberikan alasan mengapa kamu menonaktifkan akun sementara
- Jika sudah mengisikan alasan pembekuan akun, lanjut dengan klik tombol Bekukan
- Terakhir kamu tinggal konfirmasi bahwa kamu ingin membekukan atau menonaktifkan akun GetContact sementara, lalu klik tombol OK
Baca juga : Cara Mengetahui WA Disadap Orang Lain atau Tidak
2. Hapus Tag Akun GetContact Permanen
Untuk cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat dikarenakan alasan aplikasi ini telah membuat kamu terganggu privasi dan keamanan datanya. Maka kamu bisa menerapkan beberapa langkah dan cara hapus get contact permanen agar tidak terlihat :
- Pertama kamu silahkan buka aplikasi GetContact di hp kamu dan silahkan kamu lakukan login akun
- Berikutnya kamu pilin menu Lainnya dan pilih Profil
- Selanjutnya akan muncul beberapa penanda atau tag yang telah tercatat dari orang lain yang menyimpan no hp kamu di kontak telepon mereka
- Untuk menghapusnya, kamu cukup tekan dan tahan lalu geser ke kiri dan kamu lanjut pilih ikon Hapus
- Langkah selanjutnya kamu harus mengkonfirmasi penghapusan dan lakukan pada semua tag yang terdapat di akun GetContact
3. Hapus Akun Get Contact Pemanen
Jika semua tag telah terhapus, langkah berikutnya kamu baru bisa menghapus akun GetContact permanen. Langkah-langkah dan cara hapus get contact permanen adalah sebagai berikut :
- Pertama buka aplikasi getcontect dan pilih menu Lainnya di pojok kanan bawah
- Berikutnya kamu pilih menu Lainnya dari menu Pengaturan
- Langkah selanjutnya kamu pilih menu Akun dan pilih Kelola AKun
- Di halaman kelola Akun, dan pilih menu Bekukan
- Berikutnya kamu harus memilih alasan bekukan akun
- Terakhir kamu konfirmasi pembekuan akun
Kesimpulan
Catatan yang perlu kamu perhatikan cara hapus get contact permanen di atas, setelah menghapus akun pastikan kamu tidak pernah login kembali ke akun. Kamu tidak boleh login ke akun getcontact minimal 1 tahun agar penghapusan akun bisa dilakukan secara permanen. Jika kamu login kembali maka akun bisa kembali lagi dan tidak jadi dihapus secara permanen.